
Dosen Teknik Komputer melakukan PKM Ke Desa Kota Pari – Serdang Bedagai
Sabtu (3/12/2022), Dosen Tetap Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) di Desa Kota Pari adalah desa di kecamatan Pantai Cermin, Serdang Bedagai, Sumatra Utara. Adapun Tim Dosen yang melakukan kegiatan tersebut terdiri dari Dosen Tetap Progdi Sistem Komputer, Teknik Komputer dan Manajemen. Rombongan Tim Dosen Tetap UNPAB disambut Kepala Desa yang diwakilkan oleh Sekretaris Desa, Bapak Hambali bersama seluruh Kadus,staf pemerintahan desa dan masyarakat desa setempat.
Turut hadir dalam PKM tersebut, Sekretaris Fakultas Sains dan Teknologi, Rio Septian Hardinata, SKom, Mkom, Dosen Teknik Komputer UNPAB yang merintis terpasangnya jaringan Fiber Optik di Desa Kota Pari, Fachrid Wadly,SKom,Mkom dan Wirda Fitriani,S.Kom,MKom dan para dosen lain yang masing masing berkontribusi dibidangnya di antaranya Andysah Putra Utama Siahan,Skom,M.Kom Ph.D, Maya Syaula SE,MM, Teguh Wahyono SE,MM, Muslim S.Kom,MKom, Geby Citra SE,MM, Zuhri Ramadhan S.Kom,MKom, Ahmad Akbar S.Kom,MKom, Nova Mayasari S.Kom,MKom, Indri Sulistianingsih S.Kom,Mkom.
Tim dosen yang diwakilkan oleh Fachrid Wadly mengatakan kegiatan PKM Mandiri UNPAB sebagai bagian dari perwujudan tri dharma perguruan tinggi dan juga berharap pemerintahan Desa Kota Pari berkontribusi untuk pelaksanaan Tri Darma Perguruan Tinggi UNPAB ini.
“Desa Kota Pari ini merupakan bagian dari Desa Binaan UNPAB sehingga kedepannya akan banyak hasil penelitian atau pengabdian baik itu produk atau pun jasa yang akan diberikan di desa kota pari ini. Mohon agar kiranya bisa diterima sebagai sumbangsih kampus UNPAB kepada masyarakat. Kunjungan ini akan terus berlanjut untuk memujudkan desa yang maju dan berkembang seperti yang masyarakat inginkan,” jelas Fachrid Wadly.
Sekretaris desa, Bapak Hambali mengatakan dirinya sebagai perwakilan perangkat desa sangat senang sekali menerima kunjungan dari UNPAB. Desa ini memiliki 10 dusun yang mayoritas adalah petani, nelayan, dan UMKM.
“Alhamdulillah, terima kasih kepada para dosen UNPAB yang bersedia melaksanakan pengabdian sekaligus membantu kami dalam mengedukasi penduduk desa kota pari ini,” ungkapnya. Dirinya bersama aparat desa dan masyarakat siap bersinergi dengan UNPAB. Bahkan jika ada dosen dan mahasiswa UNPAB yang ingin mengabdi atau melakukan penelitian, pihaknya menyatakan siap memfasilitasi kebutuhan yang bisa mereka sediakan.
Selain itu, Tim Dosen mendengar keluh kesah dari kepala dusun yang ada, mulai dari banyaknya pengangguran, penetrasi teknologi yang susah serta maraknya narkoba dilingkungannya. Dari pertemuan tersebut dapatlah diambil keputusan untuk melakukan penelitian yang sesuai dengan kondisi yang ada di masyarakat Desa Kota Pari.
0 comments