TTT HCIA Cloud Service 3.0
29
Nov

TTT HCIA-Cloud Service 3.0 Huawei diikuti oleh Dosen Teknik Komputer UNPAB

TTT HCIA-CLoud Service 3.0 Huawei merupakan tindak lanjut dari kerjasama yang telah dilakukan oleh Universitas Pembangunan Panca Budi dengan Huawei melalui program Huawei ICT Academy dengan melatih dosen dosen dari berbagai Universitas yang ada di Indonesia.

Program pelatihan sertifikasi kehalian dosen (TTT) HCIA-Cloud Service 3.0 yang merupakan gabungan Cloud Computing & Cloud Service dilaksanakan secara online menggunakan aplikasi zhumu berlangsung 22-26 November 2021 yang pelaksanaannya dari pukul 09.00 sampai dengan 17.00 wib. Kegiatan ini diikuti oleh 32 Dosen yang berasal dari berbagai universitas, untuk perwakilian dari kampus diikuti oleh Bapak Akhyar Lubis, S.Kom, M.Kom

Pelatihan selama seminggu ini diajarkan langsung oleh praktisi dari huawei bidang Server and Storage, Big Data, Cloud services Bapak Luke Kang. Dalam pelatihan train the trainer ini disampaikan dalam bahasa inggris. Setiap peserta yang mengiktui training tersebut dapat menggunakan layanan paltform cloud huawei.

Sertifikasi Huawei HCIA-Cloud Service V3.0 diposisikan untuk melatih dan mensertifikasi Instruktur yang dapat menggunakan pengetahuan umum layanan cloud seperti komputasi, penyimpanan, dan jaringan untuk membangun arsitektur TI perusahaan. Sertifikasi HCIA-Cloud Service V3.0 akan membuktikan bahwa secara sistematis memahami dan menguasai pengetahuan dasar cloud computing, HUAWEI cloud infrastructure and ecology, HUAWEI cloud computing services, network services, storage services, database services, security services, CDN, Theoretical knowledge of EI services dan HUAWEI CLOUD basics of operation and maintenance.