Mekanisme
Mekanisme pengajuan judul tugas akhir
Mahasiswa memilih tugas akhir dalam bentuk tugas akhir/skripsi atau tugas akhir non skripsi. telah memenuhi persyaratan akademik dalam pengajuan judul Tugas Akhir berhak mengajukan judul Tugas. Selanjutnya memilih tema dari tugas akhir yang akan dipilih.
Tujuan seminar proposal untuk memperoleh masukan dari mahasiswa dan dosen pembimbing/pembanding untuk menyempurnakan rencana project tugas akhir yang akan dilakukan. Output dari seminar proposal ini adalah layak atau tidak untuk dilanjutkan atau diperbaiki.
Seminar hasil merupakan tahap lanjutan atau seminar kedua selepas seminar proposal diadakan. Tujuan seminar hasil adalah untuk memperoleh masukan dari dosen pembimbing, dosen penguji dan mahasiswa untuk menyempurnakan pembahasan hasil penelitian/projek.
sidang meja hijau adalah untuk menilai kemampuan mahasiswa mempertanggungjawabkan hasil bimbingan setelah proses bimbingan telah diberikan oleh dosen pembimbing. Terdapat 5 orang dosen penguji dalam pelaksanaan sidang meja hijau.
Dokument Persyaratan Sidang Meja Hijau
Semua berkas persyaratan pendaftaran sidang meja hijau discan dengan format pdf dan digabungkan menjadi satu file kemudian upload pada portal pada menu New TA