Silaturahmi Dosen: Menguatkan Komitmen dan Kualitas Pendidikan di Era Digital
Pada tanggal 16 Oktober 2023, program studi Teknik Komputer melaksanakan kegiatan silaturahmi dosen di Mie Ayam Mahmud, Jalan Merak Nomor 58, Sei Sikambing. Kegiatan ini dilaksanakan secara terjadwal dan terencana sebagai upaya mempererat tali persaudaraan dalam lingkungan akademik.
Dalam paparannya, Bapak Akhyar Lubis mengingatkan kembali kepada seluruh dosen tentang tugas dan tanggung jawab mereka sebagai dosen pembimbing akademik. Dalam pembimbingan mahasiswa, dosen memiliki peran penting dalam membimbing dan mengarahkan mahasiswa agar mencapai prestasi akademik yang baik. Bapak Akhyar Lubis juga menginformasikan bahwa pada bulan Oktober ini, program studi Teknik Komputer akan mengadakan kuliah umum dengan topik “Cloud Computing.” Acara ini akan menghadirkan narasumber dari AWS serta dosen internal program studi, Bapak Zuhri Ramadhan. Kuliah umum ini diharapkan akan memberikan wawasan dan pengetahuan baru kepada mahasiswa dan dosen dalam bidang teknologi cloud computing. Luaran dari kegiatan ini adalah presensi kehadiran mahasiswa pada matakuliah yang telah ditetapkan.
Kemudian, Bapak Akhyar Lubis juga menekankan pentingnya sertifikasi kompetensi bagi seluruh dosen program studi. Ada banyak lembaga sertifikasi yang dapat dipilih, seperti BNSP, EC-Council, AWS, Google, Mikrotik, Oracle, CompTIA, dan banyak lainnya. Memiliki sertifikasi kompetensi akan membantu dosen dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan akan mendukung proses akreditasi program studi di masa depan.
Selanjutnya, Bapak Akhyar Lubis berbicara mengenai peran dosen dalam penerimaan mahasiswa. Dosen diharapkan aktif dalam pelaksanaan promosi program studi agar dapat menarik calon mahasiswa baru. Upaya promosi yang telah dilakukan oleh program studi perlu didukung oleh seluruh dosen.
Evaluasi dan Penilaian Mata Kuliah
Dalam hal evaluasi assesment, program studi telah menetapkan beberapa model evaluasi yang telah dipetakan sebelumnya. Ini melibatkan ujian tertulis, laporan proyek atau tugas take-home, dan outcome-based evaluation. Ini adalah upaya program studi dalam meningkatkan evaluasi mahasiswa untuk memastikan bahwa lulusan memiliki kompetensi yang sesuai dengan bidang teknik komputer. Model evaluasi diantaranya:
- UAS on the spot, yaitu menetapkan matakuliah dengan evaluasi dan penilaian berdasarkan ujian tertulis. matakuliah ini dituamakan matakuliah wajib perguruan tinggi, wajib nasional , dan matakuliah wajib fakultas.
- Proyek/tugas take home ditetapkan mata kuliah dengan proses penilaian berdasarkan laporan proyek ataupun tugas take home. penilaian ini terkhusus matakuliah keilmuan prodi yang memuat praktik.
- selanjutnya evaluasi berdasarkan outcome terkhusus MK keilmuan prodi yang memiliki praktik ataupun pengalaman lapangan. Outcome base (OBE) berupa artikel ilmiah, PKM, buku ataupun produk.
Program studi juga menyampaikan pemetaan MBKM (Mata Kuliah Berbasis Kompetensi Mahasiswa) dimana semester 5 tidak lagi ada perkuliahan di kelas. Dalam rangka meningkatkan kualitas tugas akhir, program studi juga telah melakukan perbaikan pada template laporan tugas akhir. Ini adalah upaya untuk memudahkan mahasiswa dalam menyelesaikan tugas akhir mereka.
Terakhir, Bapak Akhyar Lubis mengingatkan dosen untuk segera melakukan follow-up dengan mahasiswa yang mereka bimbing, khususnya stambuk 2019. Keterlibatan dosen dalam pembimbingan mahasiswa sangat penting untuk membantu mereka mencapai prestasi terbaiknya.
Kegiatan silaturahmi ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan makan siang bersama, yang semakin mempererat hubungan antara dosen program studi Teknik Komputer. Semoga melalui kerja sama yang erat ini, program studi Teknik Komputer akan terus berkembang dan memberikan pendidikan terbaik bagi mahasiswa
0 comments